Tasikmalaya, Sukapura News-
Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kec. Karangnunggal Lilis Agustini Dahliana, SPd, melantik Ketua TP. PKK Desa dan pengukuhan Bunda Paud serta Bunda Literasi se-Kecamatan Karangnunggal Kab. Tasikmalaya yang di gelar di Gedung Dakwah Islamiah (GDI), pada Selasa (10//3/2020).
Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kec. Karangnunggal Lilis Agustini Dahliana, SPd, melantik Ketua TP. PKK Desa dan pengukuhan Bunda Paud serta Bunda Literasi se-Kecamatan Karangnunggal Kab. Tasikmalaya yang di gelar di Gedung Dakwah Islamiah (GDI), pada Selasa (10//3/2020).
Ketua TP PKK Kecamatan sekaligus Bunda Paud Kecamatan Lilis Agustini melantik para istri Kepala Desa yang sejumlah 14 Orang se- Kecamatan Karangnunggal.
Kemudian acara pelantikan tersebut dihadiri Ketua TP KK kabupaten Hj. Ai Diantani Sugianto, SH., M.Ks (Istri Bupati Tasikmalaya), 3 pimpinan Kecamatan (Camat, Danramil, Kapolsek) dan tamu undangan lainnya.
Lilis Agustini dalam sambutannya menyampaikan, Bunda Paud diharapkan dapat bertanggung jawab terhadap perkembangan anak usia dini di tiap Desanya yang ia pimpin.
"Bunda Paud yang secara resmi dikukuhkan memiliki tanggung jawab besar bagi perkembangan anak usia dini, tugas utama bunda paud adalah mendorong dan memastikan bahwa anak-anak kita bisa dilayani dengan maksimal," ujarnya.
Selanjutnya, Lilis Agustini mengaharapkan untuk TP PKK Desa yang baru agar bisa berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat untuk membangun Desanya masing masing, dengan harapan Kab. Tasikmalaya lebih berkembang dan maju, imbuhnya.
"saya berpesan kepada Ketua TP PKK Desa yang juga sebagai Bunda Paud, agar terus berperan aktif dan ikut mendorong pemahaman terhadap masyarakat, agar pendidikan menjadi sebuah kebutuhan utama dalam hidup dan kehidupan". Pungkas Lilis.
Ketua TP PKK Kabupaten Tasikmalaya Ny.Hj. Ai Diantani Sugianto, SH.,M.Ks menyampaikan pesan yang sama, bahwa dalam menghadapi teknologi yang semakin maju maka diharapkan TP PKK di tiap Desa segera menggerakkan progam program PKK Desa dan menjadikan anak-anak Usia Dini menjadi target sasaran utama.
"Gerakan Gemar Membaca adalah salah satunya yang akan membuka jendela ilmu bagi anak anak guna mempersiapkan generasi-generasi yang cerdas dan luar biasa di Kab. Tasikmalaya," tambah Ai Diantani.
Di tempat berbeda Sera Sani, SPd.,MPd, (Kabid PLT Paud Dikmas Kabupaten Tasikmalaya). Beliau menjelaskan,"jabatan yang melekat di Istri Presiden sampai ke Istri Kepala Desa otomatis itu menjadi jabatan penyerta yang harus menjadi tanggung jawabnya, sebab mempunyai kewenangan untuk memberikan pendampingan dan perhatian terhadap kemajuan dan keberlangsungan sistem pendidikan Usia Dini," tuturnya.
"Jelas pelantikan TP PKK dan pengukuhan Bunda Paud serta Bunda literasi selain menjadi upaya sistem literasi yang sangat komprehensif, ini merupakan jabatan Melekat yang harus dijalankan mulai dari Istri Presiden sampai ke Istri para Kepala Desa sebagai pemegang Pemerintahan atas sampai bawah," pungkas Sera.(Yat's Tasikmalaya).
1 Comments
Sae pisan. Teras majeng Sukapura news
ReplyDelete